29 September 2015
Perkenalkan, kami Ghea Oktaviane Vikarani dan Hafshah Hafidza Noer. Alhamdulillah di tahun ajaran 2015/16 ini berkesempatan menempuh studi master di University of Sheffield.
Sheffield? Dimana sih Sheffield? Jangan salah, ternyata Sheffield merupakan salah satu kota terbesar di UK, yang terletak satu jam perjalanan darat dari Manchester. Tahun ini, sebanyak kurang lebih 30 mahasiswa Indonesia berangkat untuk menempuh pendidikan master dan doktoral disini. Sebagai mahasiswa baru di negeri orang, semangat untuk mengeksplor UK jelas masih membara. Karenanya, kami memutuskan untuk piknik ceria sebelum perkuliahan dimulai dan deadline paper menumpuk.
Sheffield sendiri merupakan sebuah kota berbukit yang terkenal dengan alamnya. Salah satu tujuan wisata yang gencar dipromosikan, baik oleh pihak kampus maupun kota, adalah Peak District. Oleh karena itu, kami dan beberapa teman memutuskan untuk berangkat ke sana pada hari Sabtu terakhir masa intro week.